Friday, 9 October 2015

Contoh Proposisi Bersyarat dan Notasinya Seputar Kata "Gurun"

Hello, ^_^
Dalam tulisan saya kali ini, saya akan membahas tentang proposisi bersyarat (kalau dalam bahasa kampung saya, biasanya disebut dengan "Kondisional / Implikasi").
Pasti saja teman-teman tahu kan, apa itu proposisi? Kalau tidak tahu, teman-teman bisa cek di sini.
Sedangkan, apa yang dimaksud dengan "proposisi bersyarat / Implikasi"? Implikasi adalah suatu kalimat yang terdiri dari dua proposisi atomik yang mempunyai hubungan sebab akibat. Implikasi biasanya dinotasikan dengan p -> q (dibaca : jika p, maka q), dengan p dan q adalah proposisi atomik, p disebut premis, dan q disebut konklusi atau konsekuen.


Nah, mungkin teman-teman sudah mengertikan, apa itu proposisi bersyarat. Jadi, saya akan memberikan contoh proposisi bersyarat beserta notasinya. Yuk, check it out.

Proposisi Bersyarat : (dengan p : Anda berada di gurun saat siang hari. q : Anda merasa panas.)

1. Jika anda berada di gurun saat siang hari, anda merasa panas.
2. Anda berada di gurun saat siang hari mengakibatkan anda merasa panas.
3. Anda merasa panas jika anda berada di gurun saat siang hari.
4. Anda merasa panas hanya jika anda berada di gurun saat siang hari.
5. Anda berada di gurun saat siang hari syarat cukup untuk anda merasa panas.
6. Anda merasa panas syarat perlu bagi anda berada di gurun saat siang hari.
7. Anda merasa panas bilamana anda berada di gurun saat siang hari.
8. Anda merasa panas apabila anda berada di gurun saat siang hari.
9. Anda merasa panas dikarenakan anda berada di gurun saat siang hari.
10. Anda tidak merasa panas jika anda tidak berada di gurun saat siang hari.

Notasinya.
1. p -> q (jika p,q)
2. p -> q (p mengakibatkan q)
3. p -> q (q jika p)
4. p -> q (q jika hanya p)
5. p -> q (p syarat cukup untuk q)
6, p -> q (q syarat perlu bagi p)
7. p -> q (q bilamana p)
8. p -> q (q apabila p)
9. p -> q (q dikarenakan p)
10. ~p -> ~q (~q jika ~p)


Mungkin cukup sampai sini tulisan saya kali ini. Sampai ketemu di tulisan saya yang selanjutnya ^_^.


Nama : Tri Heriyanto
NIM : D1041151057

No comments:

Post a Comment