Friday, 4 December 2015

Variasi Proposisi Bersyarat Konvers, Invers dan Kontraposisi dengan Tema "Ketupat"

Assalamualaikum Wr. Wb...

Hello, what's up guys...... Ketemu lagi kita di logikagaul.blogspot.co.id. Kali ini gue pengen jelasin tentang konvers, invers dan kontraposisi. Udah tau belum arti 3 kata tersebut? Pasti kalo yang baru dengar tu kata pasti mikir "Kata-kata dari dunia mana itu? Dari dunia antah berantah sebelah mana kata tu berasal??" Haa, udah, lupain omongan barusan. Nggak penting.. Eits, peace, jangan marah. Okay gue jelasin.

Konvers, Invers dan Kontraposisi adalah suatu pernyataan Implikasi baru dari suatu pernyataan implikasi.
Konvers adalah perubahan dari satu sistem ke sistem yang lain. Pernyataan q=>p disebut Konvers dari p=>q.
Invers adalah Pembalikan suatu susunan dari suatu susunan yang lazim. Pernyataan ~p=>~q disebut Invers dari p=>q.
Pernyataan ~q=>~p disebut Kontraposisi dari p=>q.

Kalian masih bingung dengan kalimat tersebut?? Gue kasih contoh dengan tema "Ketupat"


Kalian lavar saat dengar kata itu?? Sama gue juga. Ah ya udah, nggak usah dibahas soal lapar atau nggak, nanti malah fokus ke situ. Kita langsung lanjut ke contoh variasi kalimat proposisi konvers, invers dan kontraposisi. Cekidot...

1). Buatlah proposisi p & q
2). Kombinasikan p & q sesuai dengan variasi proposisi bersyarat yaitu konvers, invers, dan kontraposisi
3). Berikan notasi matematis untuk setiap kalimat proposisinya

Penyelesaian
1). P : Ketupat sayur itu enak.
    Q : Ketupat sayur disukai semua orang.

2). Konvers : Ketupat sayur disukai semua orang maka ketupat sayur itu enak.
     Invers  : Ketupat sayur itu tidak enak maka ketupat sayur tidak disukai beberapa orang.
     Kontraposisi : Ketupat sayur tidak disukai beberapa orang maka ketupat sayur itu tidak enak.

3). a. Q => P
    b. ~P => ~Q
    c. ~Q => ~P

Oke guys, itu salah satu contoh dari konvers, invers dan kontraposisi yang dapat gue berikan ke kalian. Semoga bermanfaat bagi kalian. Kurang lebihnya maafin gue ya. Sekian dari gue, wassalamualaikum wr. wb. Bye bye... See u next time



NAMA :ROSI FARINTIKA
PRODI :INFORMATIKA
NIM :D1042151046

No comments:

Post a Comment